Berita

Berita Thumbnail
Selasa, 22 Maret 2016
Oleh: Admin

PERESMIAN AUDITORIUM FTSP-USAKTI

Pada hari Kamis, tanggal 3 Maret 2016 bertempat di Gedung Hafidin Royan da Elang Mulya Lesmana yang lebih dikenal dengan gedung C, telah diselenggarakan acara Peresmian Aduditorium FTSP-USAKTI sekaligus syukuran atas tercapainya target Akreditasi Prodi S1 dan S2 Teknik Sipil dan Arsitektur oleh BAN-PT.

Dalam pidatonya Dekan FTSP menyampaikan, selain rasa syukur atas tercapainya target Akreditasi bagi dua Prodi S1 dan S2 tersebut beliau juga memberikan kesempatan kepada semua pihak yang akan mempergunakan Auditorium, namun harus diatur dengan sebaik-baiknya.

Auditorium FTSP diresmikan oleh Dr. Hein Wangania SH, MH selaku Wakil Rektor III atas nama Rektor Universitas Trisakti, ditandai dengan pemukulan gong sebanyak tiga kali. Hadir dalam peresmian tersebut diantaranya adalah Wakil Rektor III, Dekan FAL-TL, Dekan FKG, Direkur Kampus, Direktur Lemdimas, Direktur Lemlit, Ka. BAUM dalam lingkup Usakti sertaa seluruh sivitas Akademika FTSP-USAKTI. Dalam pidato peresmian tesebut, Wakil Rektor III meyampaikan ucapan selamat kepada mayarakat  FTSP atas tercapainya target Akreditasi, serta ucapan selamat dengan telah selesainya pembangunan Auditorium FTSP, yang telah menyempurnakan program pengembangan fisik dari kepemimpinan FTSP sebelumnya.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Rektor III memberikan beberapa opsi dalam memberikan nama Auditorium, salah satu opsinya adalah: Menyematkan Nama Pahlawan Roformasi, namun semua berpulang pada keputusan dari para pimpinan FTSP, demikian dalam pidato penutupnya. Sebagai puncaknya adalah motivasi dengan topik "Service Exelent" oleh Motivator  Universitas Trisakti dari Fakultas Ekonomi, Ibu Dr. Serfilianti Anggiani, SE, MM, MBA ", dan berjalan dengan sukses.

Floatin Button
Floatin Button